1

Bahasan ini adalah kelanjutan dari artikel sebelumnya dengan judul “Tips Mengendarai Nissan SUV Secara Aman Bagi Penderita Mata Minus”. Seolah menjawab artikel sebelumnya, pembahasan mengarah kepada fitur Nissan Intelligent Mobility.

1. Intelligent Rear View Mirror

Penggunaan fitur ini berfungsi untuk melihat dengan jelas keadaan belakang mobil Anda tanpa terhalangi aksesori mobil maupun penumpang. Nyatanya, fitur ini sangat membantu untuk penderita Miopi, dikarenakan kesulitan melihat dalam jarak jauh.

Nissan Lovers, Anda tidak perlu membidik keadaan belakang mobil Anda dengan kaca spion bagian atas lagi. Kini, Anda hanya perlu menekan tombol. Ketika telah aktif, kamera akan menyala dan membantu Anda melihat situasi di belakang mobil Anda dengan jelas. Hal ini menjadi poin plus The All New Nissan Terra untuk tebar pesona di pasar Indonesia.

2. Blind Spot Warning

Fitur ini pada umumnya membantu Anda untuk pindah jalur dengan percaya diri. Fitur ini juga akan membuat Anda tetap terjaga dan mengingatkan Anda jika ada kendaraan yang datang dari titik tersebut.

Biasanya blind spot warning digunakan pengemudi lain untuk menyalip saat berada di jalur tol. Otomatis kesulitan berkendara untuk pengemudi mata minus dapat diupayakan dengan mengendarai The All New Nissan Terra.

Deteksi sejauh 2 meter sangat membantu penderita miopi maupun hipermetropi, atau bahkan presbiopi (mata tua). Hal ini bergantung sejauh apa minus yang mereka derita.

3. Lane Departure Warning

Fitur Lane Departure Warning yang disediakan oleh The All New Nissan Terra membantu Anda memastikan untuk pindah jalur serta mengingatkan Anda saat mobil yang Anda kendarai mulai keluar dari marka jalan. Ini sangat membantu penderita mata tua yang mana kesulitan untuk berkendara secara seimbang dan berada tetap pada marka jalan.