a

Bagi Anda yang baru lancar mengemudi mobil, pasti merasakan deg-degan ketika harus memacu di jalan raya apalagi di jalur bebas hambatan atau jalan tol. Karena, tak jarang kecepatan mobil yang dipacu di jalan raya sangat cepat. Tak heran jika rasa gugup timbul dalam diri pengendara, baik yang sudah berpengalaman maupun yang masih pemula sekalipun. 

Untuk Anda pengendara The All New Nissan Terra, berikut ini ada beberapa tips yang bisa Anda terapkan saat berkendara di jalan raya.

Gunakan Jalur Lambat

Jika Anda masih ragu dan takut menyetir hingga kecepatan tinggi dan ingin berjalan dengan kecepatan yang lambat, pastikan Anda tidak menggunakan jalur kanan dalam tol.Jalur kanan merupakan jalur untuk kendaraan yang ingin mendahului kendaraan lain, sebaiknya Anda menggunakan jalur lambat untuk kenyamanan diri Anda sendiri dan juga pengendara lain.

Kecepatan ideal ketika berada di dalam jalan tol berkisar antara 60-80 km per jam jika Anda berada di jalur paling kiri atau jalur lambat.

Hindari Rasa Kantuk dan Melamun

Bentuk jalan tol yang lurus dan didukung pula dengan kecepatan konstan yang harus dipenuhi, dapat membuat pengendara bosan sehingga dapat menyebabkan rasa kantuk ataupun melamun.

Kegiatan ini sangat berbahaya bagi diri Anda dan juga pengendara lain. Banyak ditemukan kecelakaan yang terjadi di dalam tol akibat mengantuk dan melamun sehingga mobil keluar jalur atau menabrak kendaraan lain yang ada di depannya.

Jika mengantuk, sebaiknya segera dengarkan lagu dengan irama yang bersemangat berhenti sejenak untuk tidur.

Jaga Jarak Aman

Menjaga jarak aman memang sudah seharusnya dipatuhi oleh para pengendara untuk keselamatan diri. Jarak ideal antara kendaraan adalah sekitar 10-20 meter. Anda bisa menggunakan cara seperti melihat ban belakang dari kendaraan yang ada di depan. Ketika Anda masih bisa melihat ban belakang mobil depan, berarti itulah jarak aman antara kedua mobil.

Untuk Anda pengendara The All New Nissan Terra akan lebih mudah lagi. Fitur Blind Spot Warning yang ada pada The All New Nissan Terra bisa Anda manfaatkan lho, fitur ini membuat Anda bisa memperkirakan jarak aman kendaraan Anda dengan sekitar. Semuanya bisa langsung Anda lihat di layar dashboard saja! :) 

Jadi, jangan ragu lagi ya Nissan Lovers, yuk bawa The All New Nissa Terra Anda kemanapun