Membeli Mobil yang Tepat untuk Pemula
Nissan Lovers pasti setuju bahwa memiliki mobil sendiri, baik baru maupun bekas sangatlah menyenangkan. Selain bisa bepergian dengan mudah dan nyaman, mobil adalah aset berharga yang mudah untuk dijual kembali. Apakah Anda termasuk salah satu pembeli mobil pemula? Nissan memiliki tips yang cocok buat Anda.
Keinginan vs kebutuhan
Inginnya mobil sport dua pintu, tetapi sebenarnya butuh mobil yang muat banyak? Cobalah berkompromi. Banyak mobil saat ini yang modelnya sangat sporty dan tentunya mampu memuat bawaan dan penumpang lebih banyak, seperti Nissan X-Trail X-Tremer dan Nissan Juke.
Kompromi antara kebutuhan dan keinginan serta budget sangat penting untuk mendapatkan mobil idaman. Buatlah catatan mengenai merek,tipe, jenis, mesin, ukuran, fitur, layanan purna jual, dan harga beberapa mobil. Sertakan pula gambar mobil bagian luar dan dalam sebagai bahan pertimbangan. Dari catatan itu Anda pasti akan mendapatkan mobil paling tepat yang sesuai dengan Anda.
Usia Kendaraan
Khusus pembelian mobil bekas, jadikan usia mobil sebagai bahan pertimbangan. Ingat, semakin tua usia mobil maka semakin menurun pula performa dan kondisi mobil.
Test Drive
Jangan sampai setelah membeli mobil, Anda benar-benar baru menggunakan merek mobil tersebut. Lalu Anda baru sadar kalau mobilnya tidak tepat dengan Anda, baik terlalu besar, terlalu kecil, terlalu ceper, terlalu tinggi, dan masih banyak lagi. Manfaatkan fasilitas test drive yang disediakan untuk memastikan bahwa mobil ini layak dijadikan teman Anda bepergian sehari-hari.
Dealer terpercaya
Belilah mobil dari dealer resmi untuk memastikan bahwa mobil yang Anda beli dalam kualitas prima dengan harga yang wajar.
Jenis pembayaran
Tidak semua orang memiliki dana untuk membeli mobil secara tunai. Pertimbangkan jasa kredit mobil sebagai solusinya. Bila ingin cicilan bulanan lebih ringan, perbesar uang muka atau ambil tenor paling lama. Keuntungan dari membeli mobil secara kredit adalah asuransi mobil yang seringkali disertakan dalam pembelian.
Pentingnya Asuransi
Bila mobil yang Anda beli tidak disertai asuransi kendaraan, langsung daftarkan asuransi. Anda tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi selama di perjalanan bahkan dalam kondisi parkir. Baca aturan asuransi secara hati-hati dan pahami kondisi seperti apakah yang akan diganti oleh asuransi.