Kurangi Stres Berkendara dengan Hal-Hal Ini
Melakukan perjalanan jauh dengan menggunakan mobil memang lebih nyaman dan menyenangkan. Tapi ada kalanya rasa bosan pun mendera. Belum lagi jika terjebak macet, sehingga pengemudi dan penumpang pun mulai merasa tidak nyaman. Rasa pegal, ketidaknyamanan saat duduk, dan kebosanan menjadi hal umum yang sering dialami oleh pengguna jalan di kota besar. Tapi jangan khawatir; ada beberapa tips yang bisa membantu Anda mengurangi stres saat berada di dalam mobil.
- Bernafas
Kedengarannya simpel tapi sebagian besar orang lupa bernafas dengan benar, apalagi ketika menghadapi macet. Tarik nafas panjang. Ambil nafas dari hidung dan keluarkan perlahan dari mulut. Akan lebih membantu jika Anda bisa memejamkan mata sesaat. Anda akan lebih merasa relax dan tidak terlalu tegang. Bernafas juga membantu mengontrol emosi sehingga Anda tidak mudah marah-marah di jalan.
- Makan dan minum
Ini berlaku untuk penumpang dan tidak disarankan untuk dilakukan oleh pengemudi. Memang mengendarai mobil sambil makan dan minum tidak disarankan tapi jika Anda terjebak kemacetan panjang dan Anda menghabiskan menit-menit panjang tak bergerak, mengapa tidak menikmati cemilan ringan? Pilih snack ringan seperti apel, kacang, atau roti. Beberapa mobil Nissan seperti X-Trail dan Grand Livina memiliki cup holder sehingga membawa minum pun terasa lebih nyaman dan tidak repot. Tak perlu takut minuman akan tumpah atau jatuh.
- Nikmati hiburan yang ada
Senang mendengarkan music? Senang menonton film? Mengapa tidak melakukannya ketika berkendara? Nissan Juke, misalnya, dilengkapi dengan internet, video, dan audio sehingga mengakses fitur pertunjukan pun semakin gampang. Ditambah adanya Audio Steering Switch di mana pengemudi dengan mudah mengontrol sistem audio. Mendengarkan musik (dan melakukan sing along) akan semakin mudah dan menyenangkan. Anggap saja mobil Anda seperti booth karaoke yang berjalan.
- Stretching
Kurangnya stretching bisa menyebabkan pegal-pegal. Tidak perlu melakukan gerakan yang rumit. Luruskan tangan, sentuh tangan kanan ke siku kiri dan sebaliknya. Atau luruskan kaki semaksimal mungkin; hal ini sudah sangat membantu. Lagi pula ruang kabin, khususnya untuk pengemudi, di setiap produk Nissan dibuat nyaman dan luas. Contohnya di Nissan March. Meski kecil, ruang kemudinya akan memberi cukup akses untuk melakukan stretching yang memadai.
- Olahraga ringan
Selain stretching, Anda juga bisa melakukan berbagai olahraga ringan lainnya. Untuk leher, misalnya, bisa lakukan gerakan memutar kepala perlahan ke kiri dan kanan supaya tidak pegal. Untuk pinggang, bisa dilakukan gerakan memutar badan sehingga terasa tarikan di pinggang. Untungnya, ruang kabin di setiap produk Nissan cukup lapang, sehingga cukup leluasa untuk melakukan gerakan olahraga ringan. Hal ini berlaku bagi pengemudi dan penumpang.
Tidak perlu stres jika harus berkendara jauh. Selama mobil yang digunakan nyaman dan ditunjang oleh fitur-fitur yang memadai, kebosanan dan stres di jalan bisa dengan mudah dihindari.