Ketahui Cara Mengecek Oli Mobil
Memahami komponen apa saja yang ada pada mobil sudah menjadi tanggung jawab Nissan Lovers. Jika salah satu komponen yang dibutuhkan mobil tidak terpenuhi, performa mobil pun tak akan sempurna. Adalah oli, salah satu komponen mobil, yang tak bisa Anda abaikan. Meskipun mesin mobil mampu tetap berjalan tanpa oli, jika terus-menerus dipaksakan, kondisi mesin mobil pun akan rusak. Hal tersebut terjadi akibat mesin mobil yang terus-menerus bergesekan tanpa adanya pelumasan dari oli.
Atas dasar itu, Anda perlu melakukan pemeriksaan oli mobil secara rutin. Nah, bagi Nissan Lovers yang memiliki mobil keluaran terbaru tentu tak perlu report. Saat ini terdapat fitur lampu indikator pada dashboard mobil yang akan memberi peringatan jika kondisi oli sudah menipis ataupun terjadi kerusakan. Namun, bagi Anda yang ingin memastikan bagaimana kondisi oli, tentunya ada cara manual yang dapat Anda lakukan. Berikut ini ialah tahap-tahap yang harus Anda lakukan untuk mengecek oli mobil secara manual:
Untuk memeriksa oli secara manual, sebaiknya dilakukan sesaat sebelum mobil digunakan. Hal itu disarankan karena untuk mengindari oli yang panas jika mobil sudah dipakai dalam waktu yang cukup lama. Selain itu, usahakan pula agar mobil di parkir di dataran yang rata, jadi dengan banyak oli pun akan terukur dengan benar.
Ambilah dipstick yang sudah tersedia pada masing-masing mobil. Setelah itu, Anda perlu mengelap dipstick terlebih dahulu, sehingga nantinya tak akan ada kotoran yang masuk ke dalam oli mobil.
Celupkanlah dipstick ke dalam tabung oli mobil. Setelah itu, bekas cairan oli pun akan menempel pada dipstick tersebut. Untuk membacanya pun sangat mudah. Pada dipstick sudah tertera huruf F untuk full dan L untuk low. Kondisi oli yang baik tentunya saat cairan berada di antara huruf F dan L.
Ketentuan tersebut wajib dipenuhi oleh para pengendara. Pasalnya, saat oli melibihi huruf F, berarti dapat menyebabkan mesin terendam oli dan membuat poros mesin menjadi berat. Sebaliknya, saat oli berada di bawah huruf L Anda tentu patut khawatir. Hal tersebut bisa jadi akibat ada kebocoran ataupun Anda lalai mengganti oli sesuai ketentuan waktunya.
Bagi pengguna mobil sporty terbaik seperti Nissan Juke pastinya tak ingin performa mobilnya berkurang. Karena itulah, sebaiknya Anda melakukan pengecekan secara berkala. Pada umumnya, Anda cukup melakukan ganti oli setiap kilometer jarak tempuh mobil sudah naik pada kelipatan 5000.