Pengemudi Wanita Hindari Atribut Ini Agar Aman Menyetir
Salah satu keunggulan mengendarai mobil adalah keleluasaan yang Anda punya untuk mengenakan pakaian apapun yang Anda inginkan. Hal ini biasanya dimanfaatkan oleh para pengendara wanita untuk mengenakan busana beragam model demi bisa tampil modis. Namun, jangan sampai keinginan tersebut mengganggu keamanan berkendara Anda. Pasalnya, ada beberapa atribut khas wanita yang bisa membahayakan aktivitas menyetir Anda.
Jubah dan Mantel
Kedua model busana ini biasanya kerap dikenakan oleh para wanita berhijab yang ingin tampil syar’i, tetapi tetap terlihat modis. Sayangnya, jubah atau mantel yang punya model panjang dan umumnya menutup area pinggul belakang bisa berisiko mengganggu pergerakan saat diduduki. Akibatnya, pergerakan kaki dalam menekan pedal gas, rem, atau kopling bisa terhambat. Belum lagi kemungkinan ada bagian jubah atau mantel yang berpotensi terjepit pintu mobil karena menjuntai terlalu panjang. Jika memang Anda tidak bisa berganti busana, pastikan saja tidak ada jubah yang terjepit pintu atau menghalangi posisi duduk Anda selama menyetir.
Skinny Jeans
Dari sekian banyak item busana yang ada, mungkin skinny jeans lah yang paling sering dikenakan wanita saat menyetir mobil. Modelnya yang pas badan membuatnya mudah dipadukan dengan atasan apapun. Namun, perlu Anda ingat bahwa skinny jeans memiliki potongan yang cukup ketat. Hal tersebut bisa mengganggu pergerakan lutut apabila dikenakan untuk mengemudi dalam waktu lama. Jika dibiarkan, lutut yang terbungkus rapat skinny jeans akan menimbulkan rasa kesemutan sehingga mengganggu kenyamanan mengemudi.
High Heels dan Sandal
High heels biasanya dikenakan ketika seorang wanita harus menghadiri acara formal atau saat bekerja sehari-hari. Namun, ketika mengemudi, sebaiknya Anda mengenakan sepatu bersol rata karena hak yang tidak rata pada high heels tidak akan mampu memberi tumpuan optimal pada kerja kaki saat menekan pedal. Di sisi lain, Anda tidak disarankan untuk mengenakan sandal karena cenderung mudah lepas dan licin. Bisa jadi juga sendal tersebut tersangkut di pedal. Tentu akan sangat berbahaya, bukan? Terlebih, sandal juga tidak dapat memberikan injakan yang kurang optimal pada pedal-pedal mobil.
Rok Gaun
Model busana satu ini memiliki karakter yang kurang lebih sama dengan mantel atau jubah pada poin pertama. Umumnya, rok gaun memiliki ukuran panjang yang menjuntai hingga mata kaki dan berpotongan lebar. Ketika dikenakan saat menyetir, rok gaun dapat berpotensi terinjak kaki Anda sendiri atau tersangkut di pintu mobil. Belum lagi jika rok gaun yang Anda kenakan menutupi pedal-pedal mobil. Hal tersebut bisa membuat Anda terganggu, mengganggu konsentrasi, sehingga mengurangi keamanan dan kenyamanan Anda selama menyetir.
Nah, busana dan atribut yang Anda kenakan ternyata memiliki pengaruh besar dalam keamanan mengemudi. Anda bisa mendapatkan keamanan ekstra tersebut dengan mengendarai Nissan March, yang rangka kabinnya memiliki struktur kokoh sehingga dapat memberi perlindungan bagi penumpang saat terjadi benturan keras.