Mobil Terbaik untuk Perempuan
Perempuan terkadang memiliki kecenderungan sebagai emotional buyer, yaitu membeli tanpa alasan logis. Penyesalan karena pembelian barang-barang kecil seperti tas, sepatu, baju, maupun alat kosmetik tentu tidak menjadi masalah. Bagaimana dengan mobil yang harus mengeluarkan biaya besar?
Membeli mobil tidak bisa datang, lihat, lalu langsung beli. Pahami kebutuhan Nissan Lovers sebelum memilih. Seorang perempuan yang hidup di kota besar, sebaiknya perhatikan dengan seksama bagaimana memilih mobil agar memenuhi kriteria yang sesuai untuk perempuan.
Berikut tips yang bisa Anda ikuti:
1. City Car
Model compact sangat cocok untuk kota besar. Ukurannya yang tidak terlalu besar memudahkan pencarian tempat parkir dan melewati jalan alternatif yang berukuran sempit. Model ini biasanya memiliki CC kecil untuk menekan konsumsi bahan bakar. Banyak perempuan memilih mobil berukuran sedang seperti ini karena terlihat praktis.
2. Power Steering
Cek adanya Power Steering. Fitur ini sangat penting dalam membantu meringankan tenaga Anda saat mengendalikan kemudi.
3. Ruang Bagasi
Sebagai perempuan, belanja menjadi kebutuhan penting. Cek luasnya ruang bagasi mobil apakah cukup untuk tempat penyimpanan belanjaan Anda.
4. Push Button Ignition
Memudahkan Anda menyalakan mobil tanpa harus mengambil kunci dari tas. Ini sangat membantu setelah repot membawa banyak barang belanjaan yang menyulitkan Anda sulit mencari kunci mobil.
5. USB port
Fitur ini akan memudahkan Anda mengakses dan mengontrol playlist lagu melalui audio system. Meskipun terjebak macet, Anda tetap terhibur dengan lagu favorit Anda.
6. Parking sensor
Tempar parkir di ibu kota kebanyakan memang sempit. Dengan menggunakan parking Sensor dijamin memudahkan proses parkir sekaligus mengurangi risiko menyerempet mobil sebelah.
7. ABS + EBD + BA
Ini merupakan tiga fitur keselamatan yang akan membantu pengendaliaan saat terjadi rem mendadak dan efektivitas pengereman.
8. Dual SRS Airbags dan Seat Belt
Jangan melupakan pentingnya fitur ini. Keduanya akan menjadi faktor utama dalam menjaga keselamatan pengemudi dan penumpang di bagian depan ketika terjadi kecelakaan.
Stay fashionable with Nissan March
Sebagai perempuan, tunjukkan selera fashion Anda dengan menggunakan Nissan March x Danjyo Hiyoji yang mengusung tampilan baru dan berbeda dengan pola khas ‘Bambaataa’. Motif unik ini terpampang di bagian atap mobil dan beberapa area pada interiornya, seperti pada senderan kepala dan door trim. Mobil edisi memang khusus ini diperuntukkan bagi mereka yang mengutamakan tampilan stylish dan fashionable.
Anda tidak perlu bingung mencari mobil yang bisa tampil stylish namun tetap dilengkapi fitur yang sesuai dengan kriteria di atas. Nissan March memiliki kelengkapan fitur keselamatan dan fitur hiburan yang akan menjaga kenyamanan Anda saat berkendara. Sementara, desain khususnya tersebut dapat menonjolkan karakter Anda sebagai perempuan yang smart, fashionable, dan stylish.