Cara Kerja Mobil Listrik, Dari yang Umum Sampai Hybrid

24 Agustus 2021

Cara Kerja Mobil Listrik, Dari yang Umum Sampai Hybrid

Walau masih bisa terbilang sebuah hal baru di Indonesia, masa depan mobil listrik sepertinya sangat cerah untuk beberapa waktu mendatang. Terlebih karena Pemerintah Indonesia sudah mengesahkan pengembangan industri mobil listrik di Indonesia. Dengan berkembangnya industri mobil listrik, tidak mengherankan bila beberapa tahun ke depan akan semakin banyak pengguna mobil ramah lingkungan di jalan raya.


Bagi Anda yang penasaran seperti apa sebenarnya cara kerja mobil listrik, artikel ini punya jawabannya. Di sini Anda akan melihat bagaimana mobil listrik pada umumnya bekerja, tergantung pada jenisnya. Dengan begini, Anda bisa lebih paham dan mampu mempertimbangkan mobil listrik seperti apa yang cocok dengan gaya hidup Anda.


Cara kerja mobil listrik hybrid

Selain mobil listrik dengan menggunakan baterai seperti di atas, ada juga jenis mobil listrik hybrid. Mobil jenis hybrid adalah perpaduan antara mobil listrik dan mobil konvensional. Dari sini, pasti sudah cukup terbayang seperti apa cara kerja mobil listrik yang satu ini.


Mobil listrik hybrid bekerja dengan dua sumber energi, yakni energi dari bahan bakar dan juga baterai. Mobil hybrid ini pun ada yang jenisnya standar dan full hybrid. Cara kerjanya sedikit berbeda, di mana mobil listrik hybrid standar mengkolaborasikan kinerja bahan bakar dan baterai. Sistem mobil akan bergerak dengan menggunakan bahan bakar, sementara fungsi listrik lainnya pada mobil dijalankan dengan baterai.


Saat meningkatkan kecepatan, kedua sumber energi ini akan dikerahkan untuk memastikan mobil menghasilkan performa yang terbaik. Lalu, saat baterai mulai kehabisan daya, sumber energi dari bahan bakar yang akan digunakan untuk mengisi kembali baterai tersebut.


Sementara itu, cara kerja mobil full hybrid juga menggunakan kedua sumber energi tersebut. Namun, mobil full hybrid bergerak sepenuhnya dengan energi dari bahan bakar. Sementara energi dari baterai benar-benar hanya difungsikan untuk mengoperasikan fitur lain mobil, seperti AC, audio, dan lampu.



Cara kerja mobil listrik secara umum

Disebut mobil listrik karena moda penggerak utamanya adalah baterai. Pada umumnya, mobil listrik bergerak dengan energi dari baterai ini. Mungkin terkesan seperti mobil mainan, namun perbedaan utama mobil listrik dengan mobil mainan jelas ada pada kapasitas daya yang dimiliki oleh baterai. Mobil listrik memiliki baterai berkapasitas minimal 75.000 kWh yang memungkinkan mobil untuk menempuh ratusan kilometer dalam sekali pengisian daya.


Baterai mobil listrik ini nantinya perlu diisi ulang atau recharge. Jadi, alih-alih menggunakan bahan bakar seperti mobil konvensional, mobil listrik perlu dihubungkan ke sumber daya untuk mengisi kembali baterainya hingga penuh. Barulah mobil listrik bisa digunakan untuk berkendara kembali. Begitu kira-kira cara kerja mobil listrik.


Pengisian ulang ini biasanya dilakukan di beberapa stasiun isi ulang khusus mobil listrik. Selain mengisi ulang di stasiun khusus, beberapa orang juga memilih untuk memasang sistem isi ulang di rumah mereka sendiri. Ini hanya mungkin dilakukan jika daya listrik di rumah memungkinkan untuk dilakukan pengisian ulang pada mobil listrik, ya.


Salah satu mobil full listrik yang sekarang melaju di jalanan Indonesia adalah All-New Nissan Kicks E-Power. Nissan Kicks merupakan mobil listrik yang dapat Anda gunakan sebelum berpindah ke mobil listrik berbasis baterai.



Kelebihan dan kekurangan mobil listrik

Cara kerja mobil listrik jelas sangat berbeda jika dibandingkan dengan mobil konvensional. Begitu juga dengan kelebihan dan kekurangannya. Kekurangan pertama dan yang paling mencolok dari mobil listrik adalah harganya yang lebih mahal. Hal ini dikarenakan inovasinya yang masih terbilang baru serta sumber daya yang dibutuhkan untuk mengadakan produk ini juga tidak murah.


Kekurangan lainnya, mobil listrik butuh waktu lama untuk pengisian daya. Berbeda dengan mobil konvensional yang hanya butuh beberapa menit di pom bensin, mobil listrik bisa membutuhkan hingga lebih dari 8 jam untuk sekali pengisian hingga penuh. Anda pun harus ke stasiun pengisian khusus yang jumlahnya masih sedikit di beberapa daerah Indonesia.


Terlepas dari kekurangannya ini, mobil listrik masih memiliki kelebihan yang layak untuk Anda pertimbangkan. Pertama, mobil ini hemat energi. Mobil listrik jauh lebih hemat daripada mobil yang menggunakan bahan bakar fosil. Saat menghadapi kemacetan, tidak banyak energi listrik yang akan terpakai di sana. Sementara bahan bakar akan terus terpakai selama Anda berada di tengah kemacetan.


Mobil listrik juga dikenal sebagai inovasi ramah lingkungan. Cara kerja mobil listrik yang 0% emisi ini membuat lingkungan jadi bebas polusi. Selain itu, energi dari mobil listrik juga tidak memperparah dampak pemanasan global. Terakhir, perawatan untuk mobil listrik juga lebih sederhana. Anda hanya perlu memastikan untuk melakukan perawatan baterai. Tidak begitu kompleks. Jadi, apa Anda sudah tertarik untuk memiliki mobil listrik sendiri?


Sebaiknya konsisten untuk menyebut Nissan Kicks sebagai Mobil Full Listrik bukan hybrid. kalau mau sebut saja bahwa Nissan Kicks ini mobil listrik yg dapat digunakan sblm berpindah ke mobil listrik berbasis baterai.

sebaiknya konsisten untuk menyebut Nissan Kicks sebagai Mobil Full Listrik bukan hybrid. kalau mau sebut saja bahwa Nissan Kicks ini mobil listrik yg dapat digunakan sblm berpindah ke mobil listrik berbasis baterai.