30 Desember 2021
KAMIS 30 DESEMBER 2021
Mobil listrik akhir-akhir ini semakin populer di Indonesia. Salah satu penyebabnya adalah karena kesadaran masyarakat untuk mengurangi produksi polusi udara. Hasilnya, kini ada banyak sekali pilihan mobil listrik yang beredar di pasaran.
Jika Anda mencari mobil listrik bertipe SUV, Nissan Kicks e-POWER bisa jadi pilihan. Mobil sub-compact SUV dari Nissan ini menghadirkan beragam inovasi teknologi yang memudahkan Anda dalam berkendara. Simak alasan mengapa Nissan Kicks e-POWER bisa menjadi mobil listrik unggulan di Indonesia melalui ulasan berikut ini.
Berteknologi e-POWER dan One Pedal Operation
Nissan Kicks e-POWER telah menggunakan teknologi penggerak e-POWER. Apa itu e-POWER? Nissan mengembangkan sebuah teknologi yang memungkinkan sistem penggerak mobil bekerja dengan tenaga listrik. Teknologi tersebut dinamakan e-POWER. Dengan e-POWER ini, mobil listrik bisa tetap digunakan tanpa perlu charging.
Bagaimana bisa? Untuk menghasilkan tenaga listrik yang menggerakan roda-roda mesin mobil, teknologi e-POWER memanfaatkan mesin silinder yang disokong bensin dan dikombinasikan dengan generator. Generator akan mengubah bensin untuk menjadi energi yang akan mengisi ulang daya baterai mobil. Daya listrik tersebut kemudian disalurkan ke motor listrik.
Selain itu, Nissan Kicks e-POWER juga dilengkapi dengan One Pedal Operation. Komponen ini memungkinkan Anda untuk melakukan akselerasi dan menurunkan kecepatan mobil hanya dengan satu pedal saja (pedal gas). Dengan begitu, Anda tidak perlu terlalu sering berpindah pedal sehingga bisa mengurangi kelelahan Anda saat menghadapi kemacetan
Memiliki fitur keselamatan canggih
Nissan selalu mengutamakan keamanan dan kenyamanan bagi pelanggannya. Untuk mendukung kenyamanan dan keselamatan selama berkendara, Nissan Kicks e-POWER juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan canggih. Salah satunya, 6 SRS airbags. Fitur keselamatan ini akan mengurangi dampak benturan bagi pengemudi sekaligus penumpang karena terletak di enam titik sekaligus (dua di depan dan empat di samping).
Bukan hanya itu, Anda juga bisa menemukan fitur Intelligent Trace Control (ITC) yang merupakan teknologi untuk mengontrol kestabilan mobil saat menikung. Fitur ini akan mencegah terjadinya selip dengan memerintahkan roda pada sisi tertentu untuk mengurangi kecepatan.
Mobil listrik Nissan Kicks e-POWER juga telah dilengkapi dengan fitur keselamatan lain seperti ABS, EBD, dan BA braking system, seat belt dengan sistem penguncian tiga titik, Intelligent Cruise Control (ICC), Blind Spot Warning (BSW), hingga Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
Isi daya baterai tanpa charging
Seperti yang telah disebutkan pada poin sebelumnya, Nissan Kicks e-POWER menggunakan teknologi e-POWER. Penggunaan teknologi ini memungkinkan mobil listrik untuk bisa mengisi daya tanpa proses charging.
Caranya adalah dengan memanfaatkan mesin tiga silinder kecil dengan kapasitas sebesar 1.2L DOHL 120 Valve. Sistem penggerak ini mampu menghasilkan power hingga 95 kW 129 PS untuk mengisi baterai lithium-ion, mampu memberikan torsi maksimum hingga 260 Nm, dan mampu menempuh dari 0 sampai 100 km hanya dengan 9,1 detik. Mesin ini kemudian akan mengonversikan bensin menjadi tenaga listrik yang kemudian mengisi ulang daya baterai mobil.
Desain eksterior unik dengan interior sporty
Tampilan Nissan Kicks e-POWER didesain penuh gaya. Bisa dilihat dari tampilan grille-nya yang mengikuti model V-Motion khas Nissan. Bagian velg pun dibuat ramping sehingga menampilkan kesan dinamis dan elegan.
Mobil listrik ini hadir dalam delapan pilihan warna yang penuh sensasi. Anda dapat menyesuaikan dengan karakter Anda, Nissan Kicks tersedia dalam warna monarch orange with black roof, radiant red with black roof, gun metallic with black roof, storm white with black roof, serta night blue, black star, dan gun metallic.
Tak ketinggalan pula bagian interior yang sporty. Masuk ke dalam bagian kabin mobil, Anda akan langsung disuguhi dengan jok kulit premium yang didesain modern. Tak hanya tampil elegan, bagian jok ini juga telah dilengkapi dengan teknologi Zero Gravity Seat sehingga mampu untuk mengurangi kelelahan pengemudi.
Harganya relatif murah
Alasan terakhir yang tak boleh Anda lewatkan adalah karena harga Nissan Kicks e-POWER itu sendiri. Mobil listrik satu ini dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau di kelasnya. Harga dasar untuk Nissan Kicks e-POWER 1.2 VL adalah Rp479 juta. Anda juga diberikan opsi untuk menambahkan aksesoris sesuai dengan kebutuhan dan selera. Anda juga dapat menikmati program bunga cicilan 0%, TDP rendah, dan step up angsuran selama periode berlangsung.
Nissan Kicks e-POWER menawarkan pengalaman baru dalam mengendarai mobil listrik. Berkat adanya teknologi e-POWER, Anda bahkan bisa mengisi ulang daya listrik baterai tanpa harus melalui proses charging eksternal. Ingin segera mencoba kecanggihan mobil listrik terbaru Nissan ini? Kunjungi dealer terdekat atau akses www.nissan.co.id sekarang juga dan nikmati promonya!